Abdullah Mansyur

February 2024

Jadi ‘Forever Learner’ Dijamin Kesempatan Ngalir Terus! Ini Dia Ramuan Karir Abdul🤩

Menjajaki dunia bisnis sejak tahun 2012, membawa Abdul pada berbagai kesempatan baik yang didapatkannya hingga saat ini. Chapter Leader Bandung ini membagikan ceritanya sejak berkecimpung di dunia bisnis, mendalami digital marketing, hingga berkarir sebagai Ecommerce Specialist di salah satu multinational agency. Nggak luput, Abdul juga berbagi pengalamannya aktif di RevoU Community. Simak cerita Abdul selengkapnya!🙌🏻

Bantu UMKM Hingga Penjualan Melejit 1.000++

Akhir tahun 2022, Abdul menjalankan usaha sebagai penjual online dan sekaligus menjadi konsultan ecommerce untuk UMKM di Bandung setelah bertahun-tahun sebelumnya berpengalaman menjalankan bisnis.

Abdul sempat mendampingi sebuah brand UMKM dari nol hingga mencapai penjualan 1.000++ perbulan di ecommerce. Selain bangga dengan pencapaian tersebut, Abdul justru juga merasa buntu karena nggak tau gimana langkah pengembangan selanjutnya.

Merasa bahwa technical skills yang dipunyai saat itu sudah mentok, akhirnya Abdul memutuskan untuk mendalami Digital Marketing di RevoU.

Bikin Agency Bareng Alumni RevoU? Siapa Takut!

Setelah lulus sebagai Alumni FSDM Batch 11, Abdul makin banyak eksplorasi di bidang Digital Marketing. Pada bulan April 2023, ia mendirikan Go Up! Agency (G.U.A) bersama dengan 3 orang Alumni lainnya dari Grup K, tim 6, section Shanghai FSDM batch 11.

Nggak hanya itu, ia juga mengerjakan beberapa projek yang sebagian didapat dari Slack RevoU Community. Hayoo, kamu aktif nggak nih di Slack RevoU Community? Banyak opportunity loh di sana. 😆

Bikin Agency Bareng Alumni RevoU

Sembari berkarir sebagai Ecommerce Specialist di Omnicom Media Group, Abdul juga aktif di berbagai kegiatan RevoU Community, seperti CXRC, RevoU Club, dan RevoU Chapter. Ia memanfaatkan keberadaan RevoU Community untuk ngembangin karirnya sekaligus contribute back. Intip yuk, seberapa aktif Abdul di RevoU Community!

#1 Jadi Project Leader CXRC Goes to Bandung 2023

Warga Bandung yang ikutan CXRC tahun kemarin tau gak nih kalau Abdul yang jadi Project Leadernya lho! Kamu juga bisa involve di project-project RevoU Community kayak gini!

#2 Jadi Speaker di Berbagai Event Keren Community

GUA Abdul, Ngobrol Aja Dulu! #1 at Chapter Bandung
Freelancer Collaboration with Agencies & Larger Organizations at Club Week #5

#3 Jadi Chapter Leader Bandung Hingga Saat Ini

Abdul udah bikin berbagai event keren di Chapter Bandung. Series eventnya yang paling nyentrik adalah #NGUDUD: Ngobrol Urusan Dunia Digital by RevoU Chapter Bandung.

#4 Bisa Kerja di Multinational Agency dengan Rekomendasi Sesama Alumni

Abdul menekankan pentingnya memaksimalkan networking dan opportunity yang dibisa diperoleh Alumni. Contohnya bisa dapet kerja dengan rekomendasi Alumni kayak gini!🙌🏻

Special Message from Abdul

“Silahkan buka slack RevoU Community, cek angka member di pojok kanan atas, lalu kalikan dengan CVR benchmark 3%. Kira-kira sebanyak itulah minimum jumlah orang-orang bernilai yang bisa membuat hidup kita makin bernilai. Ketuk pintu mereka dengan sopan, dan kita tidak pernah tahu peluang baik apa yang bisa terjadi.”- Abdul

Let’s Connect with Abdul! 👇

Kamu bisa connect LinkedIn dengan Abdul di sini, ya!

Have Questions or Feedback about RevoU Community?

EMAIL US