Permalink
Permalink dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan SEO. Bagaimana caranya?
Digital Marketer
Apa itu Permalink?

Permalink adalah URL tetap dan unik yang mengarah ke konten spesifik pada sebuah website, tidak berubah meskipun konten tersebut diperbarui.
Dengan permalink yang tepat, website lebih mudah diakses dan diindeks oleh Google, sehingga berpotensi meningkatkan visibilitas dan site traffic.
Permalink dibuat untuk memastikan URL mudah dibaca dan diingat, tidak hanya untuk user tetapi juga search engine. Penggunaan kata-kata yang jelas dan deskriptif dalam permalink akan membantu SEO karena menggambarkan isi halaman dengan jelas.
Fungsi Permalink
Berikut beberapa fungsi utama dari permalink:
- Meningkatkan visibilitas dan aksesibilitas: dengan permalink yang stabil, mesin pencari lebih mudah mengindeks halaman, karena URL yang konsisten menunjukkan bahwa konten tidak berubah secara signifikan, sehingga relevansi SEO tetap terjaga.
- Meningkatkan klik: URL yang jelas dan mudah dibaca cenderung mendapatkan lebih banyak klik, meningkatkan user engagement.
- Memudahkan bookmark: URL yang konsisten memudahkan user untuk menyimpan bookmark halaman.
- Membangun struktur situs: permalink membantu dalam pembuatan struktur situs yang logis dan terorganisasi, yang memudahkan navigasi dan meningkatkan user experience.
- Meningkatkan backlink: URL yang sederhana dan straightforward memudahkan situs lain untuk menautkan website, yang menjadi faktor penting dalam ranking hasil pencarian.
Contoh Permalink
Berikut beberapa contoh permalink yang umum digunakan dalam berbagai konteks website:
Blog kesehatan: https://www.example.com/tips-kesehatan-musim-panas
URL ini menunjukkan artikel yang memberikan saran bagaimana menjaga kesehatan selama musim panas.
Situs berita: https://www.example.com/2024/05/update-terbaru-pemilu
Permalink ini mengarah pada artikel berita yang memberikan update terbaru tentang pemilu. Struktur tanggal dalam URL membantu mengorganisasi konten berdasarkan waktu.
Portal pendidikan: https://www.example.com/kursus-matematika-dasar
Link ini mengarah ke kursus atau materi pendidikan mengenai dasar-dasar matematika, memudahkan siswa dan pendidik untuk menemukan sumber pembelajaran yang tepat.
FAQ (Frequently Asked Question)
Bagaimana cara mengatur permalink?
Untuk mengatur permalink dalam WordPress, berikut langkah yang harus diikuti lagar membantu meningkatkan SEO dan memudahkan navigasi:
- Akses dashboard WordPress: masuk ke dashboard WordPress dan akses bagian 'Settings', kemudian klik pada 'Permalinks'.
- Pilih opsi struktur permalink: WordPress menawarkan beberapa pilihan struktur permalink. Pilih dari opsi seperti 'Post name', yang populer karena kemudahannya dan keefektifannya dalam SEO. Atau 'Day and name' serta 'Month and name', lebih cocok untuk website berita atau blog yang mengutamakan tanggal publikasi.
- Struktur kustom URL: jika opsi bawaan tidak cocok untuk kebutuhan, atur struktur URL menggunakan tag seperti %category%, %year%, dan %postname% untuk menciptakan format yang diinginkan.
- Simpan perubahan: setelah memilih atau menyesuaikan struktur URL, simpan perubahan tersebut.