Microsoft Advertising

Microsoft Advertising menampilkan iklan di mesin pencari Bing, serta jaringan lain yang berhubungan dengan Microsoft. Apa saja keunggulan dan kelebihannya? Cari tahu di sini!

Digital Marketing

Mau Belajar

Digital Marketing

GRATIS?

Belajar di RevoU! Dapatkan skill digital paling in-demand langsung dari praktisi terbaik di bidangnya. Kelas online 100% LIVE, 1:1 career coaching, dan akses ke Community Hub dengan 6000+ member selamanya untuk support perkembangan karir kamu!

IKUT KURSUS GRATIS

Mau Belajar

Digital Marketing

GRATIS?

Mengenal Microsoft Advertising

Microsoft Advertising adalah platform periklanan digital untuk menampilkan iklan di mesin pencari Bing, serta jaringan lain yang berhubungan dengan Microsoft.

Platform ini menyediakan berbagai tools dan fitur untuk membantu bisnis meningkatkan visibilitas serta menjangkau audiens lebih luas. Microsoft Advertising juga menawarkan opsi kustomisasi, seperti penargetan demografis, lokasi, waktu, dan device yang digunakan user. Hal ini memudahkan menargetkan iklan secara efektif dan mengoptimalkan anggaran.

Dengan memanfaatkan teknologi canggih, seperti machine learning dan integrasi dengan LinkedIn, Microsoft Advertising memberikan keuntungan strategis untuk mencapai konsumen yang potensial.

Platform Search Engine di Dalam Jaringan Microsoft Advertising

Platform search engine di dalam jaringan Microsoft Advertising menawarkan akses kepada berbagai platform pencarian berbeda, yang tidak terbatas hanya pada Bing. 

Meskipun Bing adalah search engine utama, jaringan ini juga meliputi situs seperti Yahoo dan DuckDuckGo, memberikan jangkauan lebih luas kepada iklan yang ditayangkan.

Selain itu, Microsoft Advertising memungkinkan iklan untuk muncul di berbagai device, termasuk desktop dan mobile device, sehingga meningkatkan peluang menjangkau audiens di berbagai mode penggunaan.

Keunggulan Microsoft Advertising

Berikut beberapa keunggulan Microsoft Advertising:

  • Cost per click (CPC) yang kompetitif: Microsoft Advertising menawarkan biaya per klik (CPC) lebih rendah dibandingkan Google Ads, yang dapat menghemat biaya untuk campaign iklan.
  • Audiens berkualitas tinggi: user Bing sering dianggap memiliki purchase intention lebih tinggi. Artinya, iklan yang ditargetkan melalui Microsoft Advertising sering menghasilkan konversi lebih baik.
  • Integrasi dengan LinkedIn: ini adalah fitur eksklusif untuk menargetkan audiens berdasarkan data demografis profesional dari LinkedIn, menawarkan penargetan yang sangat spesifik dan meningkatkan relevansi iklan.
  • Lebih sedikit persaingan: karena jumlah pengiklan di Bing lebih sedikit dibandingkan Google, ada peluang untuk iklan lebih menonjol. Dengan kata lain, ini berpotensi mengeluarkan biaya lebih rendah dan posisi lebih tinggi dalam hasil pencarian.
  • Alat dan analisis: Microsoft Advertising menyediakan berbagai tools dan analisis yang membantu pengiklan mengoptimalkan campaign dan mengukur efektivitasnya, dari conversion tracking sampai offer management.

Kekurangan Microsoft Advertising

Meskipun menawarkan banyak keunggulan, ada beberapa kekurangan Microsoft Advertising yang perlu dipertimbangkan oleh pengiklan:

  • Jangkauan terbatas: dibandingkan dengan Google, Bing memiliki market share lebih kecil, yang berarti jangkauan iklan lebih terbatas dan potensi traffic-nya lebih rendah.
  • User lebih sedikit: meskipun user Bing memiliki purchase intention tinggi, jumlah total user yang secara aktif menggunakan Bing jauh lebih kecil dibandingkan user Google.
  • Fitur terbatas: dalam beberapa aspek, Microsoft Advertising tidak memiliki fitur canggih sebanyak yang ditawarkan oleh platform periklanan lain. Hal ini dapat membatasi kemampuan pengiklan untuk melakukan eksperimen dan testing.
  • Penerimaan pasar yang kurang: beberapa pengiklan kemungkinan melihat kurangnya penggunaan Bing, sebagai indikator mereka tidak mencapai audiens yang luas atau beragam. Kekurangan tersebut membuat mereka ragu untuk mengalokasikan anggaran besar pada platform ini.

FAQ (Frequently Asked Question)

Bagaimana cara memulai dengan Microsoft Advertising?

Untuk memulai dengan Microsoft Advertising, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buat akun Microsoft Advertising: kunjungi website Microsoft Advertising dan klik opsi membuat akun baru.
  • Atur campaign: setelah masuk, mulailah dengan mengatur campaign. Pilih jenis campaign yang ingin dijalankan, seperti iklan pencarian atau display ads. Masukkan informasi dasar seperti nama campaign, lokasi target, dan bahasa.
  • Tentukan anggaran campaign: tentukan anggaran harian untuk campaign. Microsoft Advertising akan menggunakan anggaran ini untuk mengoptimalkan jumlah tayangan dan klik yang dapat diperoleh setiap hari.
  • Pilih keyword: pilih kata kunci yang ingin ditargetkan. Gunakan alat riset kata kunci yang disediakan oleh Microsoft Advertising untuk menemukan keyword paling relevan untuk produk atau layanan.
  • Buat iklan: tulis teks iklan yang menarik dan informatif, yang akan menarik perhatian target audiens. Pastikan untuk memasukkan keyword yang telah dipilih di dalam teks iklan untuk meningkatkan relevansi.
  • Lakukan preview dan launch: setelah iklan siap, lakukan tinjauan akhir dan luncurkan campaign. Iklan akan mulai ditampilkan di jaringan Microsoft sesuai target dan pengaturan yang telah ditentukan.
  • Pantau dan optimalkan: gunakan tool analisis yang disediakan Microsoft Advertising untuk memantau performa iklan. Berdasarkan data ini, lakukan penyesuaian pada campaign untuk meningkatkan efektivitasnya, seperti mengubah kata kunci, menyesuaikan anggaran, atau merubah teks iklan.

Kata kunci lainnya

Mulai karirmu dalam

Digital Marketing

Belajar di RevoU! Dapatkan skill digital paling in-demand langsung dari praktisi terbaik di bidangnya. Kelas online 100% LIVE, 1:1 career coaching, dan akses ke Community Hub dengan 6000+ member selamanya untuk support perkembangan karir kamu!
ikut kursus gratis
Daftar Isi